Kawasan konservasi laut sering hanya dilihat dari kepentingan ekologis semata, yaitu perlindungan dan pelestarian terhadap flora dan fauna di dalamnya. Namun kawasan konservasi laut juga merupakan salah satu alat yang efektif dalam mendukung perikanan berkelanjutan, yang berarti kestabilan produksi jangka panjang, keberpihakan kepada nelayan, dan mendukung perbaikan habitat.
Secara umum peranan dan konstribusi kawasan konservasi dalam peningkatan kesejahteraan masyarakat dan pulau pulau kecil dapat dilihat dalam dua hal yakni : konstribusi terhadap peningkatan perikanan berkelanjutan dan pengembangan pariwisata bahari. Pengembangan kawasan konservasi laut akan terus ditingkatkan dengan target luas mencapai 20 juta hektar pada tahun 2020, dengan luas kawasan konservasi laut saat ini yang telah mencapai 15,76 hektar.